Musim dingin di negara Eropa tentu saja memberikan keasyikan dan sisi menarik tersendiri bagi para wisatawan yang berasal dari negara tropis seperti Indonesia. Pesona salju menjadi salah satu kenikmatan dan incaran para wisatawan. Bern sendiri memiliki beberapa tempat yang menarik untuk dikunjungi. Dan di kawasan wisata ini tidak hanya ski dan olah raga saja, namun beberapa kegiatan asyik dan menarik yang bisa Anda lakukan bersama keluarga. Berikut beberapa tempat wisata musim dingin yang bisa Anda kunjungi !
Schwarzsee Ice Palace
Kawasan wisata Schwarzsee menjadi salah satu tempat yang bisa Anda kunjungi. Di kawasan ini Anda bisa melihat sebuah istana es dan salju yang cukup besar dan menarik. Apalagi jika malam hari lampu-lampu dan sinar laser akan membuat Schwarzsee Ice Palace ini akan menjadi lebih menarik dan indah. Di sekitar tempat tamasya ini, Anda bisa membeli beberapa makanan dan minuman hangat untuk menemani selama mengunjung kawasan wisata ini
Jam operasional : 13.00 – 20.00
Harga : CHF 10 untuk dewasa dan CHF 5 untuk anak-anak
Alamat : Lichtena, 1716 Schwarzsee
Untuk menuju ke Sczhwarszee Ice Palace ini, Anda bisa menggunakan bur jalur 123 ke arah Schwarzsee, Lichtena yang berdekatan dengan tempat wisata tersebut
Peta lokasi
Schwarzsee Mountain Lake
Sementara Schwarzsee Mountain Lake menjadi salah satu tempat wisata yang cukup menarik. Kawasan wisata ini sebenarnya adalah pegunungan dan juga danau di sekitar Schwarzsee. Namun ketika musim dingin tiba, hamparan salju menyelimuti kawasan ini. Dan danau di sekitar area ini akan membeku. Jika Anda hendak melewati danau, disarankan untuk berhati-hati. Pasalnya di sebagian area, es cukup tipis.
Jam operasional : 06.00 – 18.00
Harga : gratis
Alamat : Lichtena, 1716 Schwarzsee
Untuk menuju ke Sczhwarszee Ice Palace ini, Anda bisa menggunakan bur jalur 123 ke arah Schwarzsee, Lichtena yang berdekatan dengan tempat wisata tersebut
Peta lokasi
Igloo Hotel
Igloo Hotel ini sebenarnya merupakan tempat penginapan biasa. Namun yang menarik adalah Igloo Hotel ini menyajikan rumah khas orang Eskimo kepada para pengunjung. Dan ini hanya ada di musim dingin saja. Para wisatawan bisa tinggal dan menginap di rumah Igloo yang menarik dan juga unik.
Jam operasional : Check in jam 14.00. Check out 12.00
Harga : CHF 169 – 189
Alamat : Rotzbergstrasse 15, 6362 Stansstad
Bus jalur 323 bisa mengantarkan Anda menuju ke arah Stansstad yang berdekatan dengan letak hotel tersebut.
Peta lokasi
Anda bisa mengunjungi Reinbadhaus Breite. Selain itu Anda juga bisa mengunjungi Rhine Cruises, Basel Zoo, Museum of Natural History Basel dan juga Freie Strasse. Sementara obyek wisata lain seperti Gurten dan Alstadt Von Bern juga bisa Anda kunjungi ketika berada di kota ini. Selama berada di kota Bern ini, Anda bisa menginap di Kreuz Hotel, Bellevue Palace Hotel atau Continental Hotel
Peta Lokasi View Larger Map
Informasi yang tertera dalam artikel diatas seusai dengan kondisi pada tanggal 17 Maret 2015
Komitmen kami untuk memberikan informasi, tips, dan panduan wisata untuk Anda sekalian. Namun demikian, pemeliharaan website ini tidaklah murah. Apabila Anda memesan hotel, silahkan klik link hotel yang ada di halaman ini untuk membantu kami terus dapat memberikan informasi serta panduan wisata yang lebih menarik lagi. Dan juga sarankan kami di twitter dan facebook
Harga yang tertera dalam artikel ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya
Incoming search terms:
- bern musim dingin
- alamat menuju istana di kota bern swiss
- tamasya yang menarik
- tamasya salju indonesia
- Tamasya religi
- tamasya ke swiss
- tamasya di salju
- musim dingin di eropa
- musim di bern
- tempat menarik di switzland musim salji
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4